Tutup Workshop Audit Mutu Internal Akademi Militer Tahun 2023, Begini Kata Gubernur Akmil 

    Tutup Workshop Audit Mutu Internal Akademi Militer Tahun 2023, Begini  Kata Gubernur Akmil 
    Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI Erwin Djatniko, S.Sos Menutup Acara Workshop Audit Mutu Internal (AMI) Akademi Militer Tahun 2023.

    MAGELANG - Guna meningkatkan kualitas dan efektivitas sistem audit internal di lingkungan Akademi Militer, Kepala Koordinator Dosen Kakordos Akademi Militer Brigjen TNI Triyono, S.Sos mewakili Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI Erwin Djatniko, S.Sos menutup acara "Workshop Audit Mutu Internal (AMI) Akademi Militer (AKMIL) Tahun 2023" yang berlangsung di Gedung A.H Nasution Akmil Magelang, Jawa Tengah, Kamis, 10 Agustus 2023.

    Dalam amanatnya Gubernur Akademi Militer, yang dibacakan Kakordos mengungkapkan terima kasih dan apresiasi dengan tengah selesainya kegiatan workshop, dan apresiasi khusus kepada Kabid Internal BPM UMY, Ibu Ir. Anita Widianti, M.T., dan Bapak Yohanes Harvinda, S.Pi., M.Sc., CIIQA yang telah memberikan ilmunya kepada para peserta Workshop.

    Gubernur Akmil juga mengapresiasi kepada segenap penyelenggara dan peserta yang dengan semangat dan antusias mengikuti kegiatan AMI selama dua hari di Akademi Militer. 

    "Apa yang telah diterima dapat diterapkan pada saat penyusunan, penyiapan dan pelaksanaan kegiatan ini, sebagai langkah awal dalam proses akreditasi prodi tahun 2023, " tandas Gubernur Akmil.

    Kepada Kepala LPM Akademi Militer, Gubernur meminta untuk selalu berkoordinasi secara terus-menerus dengan semua pihak agar misi Akmil dalam mempertahankan peringkat akreditasi dapat berhasil.

    "Kepada tim narasumber, untuk membimbing tentang cara penyusunan, penyiapan dan pelaksanaan kegiatan AMI kepada para peserta workshop secara komprehensif, agar Akreditasi Akademi Militer tahun 2023 berjalan sesuai yang diharapkan, " pintanya.

    Gubernur Akmil menaruh harapan kepada peserta workshop untuk belajar secara terus-menerus dan kembangkan ilmu yang sudah diterima serta gunakan untuk kemajuan Akademi Militer di masa yang akan datang.

    "Semoga Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan petunjuk, bimbingan dan perlindungan-Nya kepada kita semua dalam melanjutkan tugas pengabdian terbaik kepada bangsa dan negara tercinta, " tutupnya.

    Editor       : JIS Agung 

    Sumber    : PenAkmil

    magelang jateng akademi militer
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Meriahkan HUT Kemerdekaan, Kodim 0705/ Magelang...

    Artikel Berikutnya

    Ketua Persit KCK Cabang XXV Kodim 0705/...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tony Rosyid: Siapa Lawan Anies Di Pilgub Jakarta?
    Tony Rosyid: Ikut Pilgub Jakarta, Anies Disambut Antusias Para Pendukungnya
    Abi Center: Sekolah Calon Ulama, Fokus dan Serius
    Tony Rosyid: Anies dan Pilgub DKI Jilid 2
    Saiful Chaniago: Muhammadiyah Sebagai Potret Pendidikan Indonesia

    Ikuti Kami